Bima News

Kamis, 04 April 2024

Kerugian Akibat Kebakaran Di Rompo Ditaksir Setengah Miliar

Kabakaran
Tangakapan layar kebakaran 17 lapak dan bangunan bank di area dermaga Desa Rompo, Kecamatan Langgudu, Kabupaten Bima, Selasa malam (2/4)

 

bimanews.id-Kerugian akibat kebakaran 17 lapak  dan bangunan Bank Pesisir di area Dermaga Desa Rompo, Kecamatan Langgudu,  Kabupaten Bima pada Selasa malam (2/4) ditaksir setengah miliar.

“Hasil pendataan kita di lapangan, jumlah lapak yang terbakar sebanyak 17 unit, bukan 14 dan satu bangunan bank,” sebut Kepala Damkar Kabupaten Bima, A Rifai, Rabu (3/4).

Kebakaran tersebut terjadi sekitar pukul 19.30 Wita saat warga sedang melaksanakan salat isya. Kebakaran itu berlangsung cepat hingga api merambat ke sejumlah lapak dan bangunan bank.

Api pertama kali muncul di lapak ibu Hj. ST Hajar. Masyarakat yang melihat kejadian tersebut berbondong-bondong memadamkan api dengan alat seadanya.

“Penyebab kebakaran kata dia, diduga akibat korsleting arus listrik,” jelasnya.

Api baru berhasil dipadamkan setelah satu unit mobil pemadam kebakaran di Kantor Camat Langgudu dikerahkan ke lokasi. Hingga pukul 23.00 Wita, petugas masih lakukan proses pendinginan di lokasi kebakaran.

“Saat kejadian pemilik lapak tidak ada di tempat,” katanya.

Pasca kebakaran lapak sepanjang Dermaga Desa Rompo kecamatan Langgudu situasi terpantau aman dan kondusif. Untuk diketahui, 17 lapak yang terbakar tersebut merupakan bangunan liar, dibangun di atas area Dermaga Desa Rompo.

“Adanya bangunan tersebut juga sangat mengganggu aktivitas pengguna jalan yang keluar masuk area Dermaga, karena di bagian bahu kiri dan kanan area Dermaga dipadati lapak,” ungkapnya. (red)

 

Rabu, 03 April 2024

Kebakaran Di Bima Hanguskan 14 Lapak Dan Satu Kantor Bank

 

Kebakaran
Tangkapan layar kebakaran di area Dermaga Desa Rompo, Kecamatan Langgudu, Kabupaten Bima yang menghanguskan 14 Lapak dan satu bangunan bank, Selasa malam (2/4)

bimanews.id-Kebakaran hebat di Area Dermaga Desa Rompo, Kecamatan Langgudu, Kabupaten Bima, Selasa malam (2/4). Akibatnya, 14 unit lapak dan satu bangunan Kantor Bank Pesisir terbakar.

Kepala Damkar Kabupaten Bima, A Rifaid dihubungi Selasa malam (2/4) mengatakan, musibah kebakaran terjadi sekitar pukul 19.30 Wita disaat warga  melaksanakan salat Isya. Kebakaran itu berlangsung cepat hingga api merambat ke sejumlah lapak dan bangunan bank.

Api pertama kali muncul di lapak milik ibu Hj. ST Hajar. Masyarakat yang melihat kejadian tersebut berusaha  memadamkan api dengan alat seadanya.

“Penyebab kebakaran diduga akibat korsleting listrik,” jelasnya.

Api berhasil dipadamkan setelah satu unit mobil pemadam kebakaran di Kantor Camat Langgudu dikerahkan ke lokasi. Hingga pukul 23.00 Wita, petugas masih lakukan proses pendinginan di lokasi kebakaran.

“Untuk nilai kerugian masih kita data,” pungkasnya. (red)


Selasa, 02 April 2024

612 PPPK Dilantik,Ini Harapan Sekda Kota Bima

Pppk
Sekda Kota Bima, H Muhtar bersama Perwakilan Kepala Kantor Regional X BKN foto bersama dengan PPPK Kota Bima, usai dilantik, Selasa (2/4)


bimanews.id-Sebanyak 612 Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Kota Bima formasi tahun 2023, dilantik  dan diambil sumpahnya oleh Sekretaris Daerah Kota Bima, H. Mukhtar. Pelantikan itu berlangsung di Pelataran Kantor Wali Kota Bima, Selasa, (2/4).

 

Sekda H. Mukhtar berharap, PPPK yang sudah resmi diangkat untuk terus meningkatkan kinerja.  Memberikan pelayanan optimal kepada masyarakat.

 

"Sebagai ASN,  PPPK untuk disiplin dan bekerja dengan penuh tanggung jawab," jelasnya.


Perwakilan Kepala Kantor Regional X BKN, Ade Judi Basma Hantana selaku Kepala Bidang Pengangkatan dan Pensiun mengatakan,  pengambilan sumpah ini bukan akhir dari siklus PPPK, melainkan awal untuk bekerja dengan baik. Saling mendukung untuk menghasilkan kinerja terbaik, serta memberikan pelayanan terbaik di Kota Bima.

 

"Marilah kita melaksanakan tugas dengan penuh intergritas dan profesionalisme. Dalam manajemen PPPK, pengembangan kompetensi, PPPK juga memiliki hak," tuturnya.

 

Sementara, Kepala Taspen Cabang Mataram, Firson Arya Iskandar menjelaskan hak-hak PPPK. Diantaranya, mendapatkan masa kerja sesuai perundang-undangan yang berlaku.  Jaminan hari tua. Jaminan kecelakaan kerja. Jaminan kematian serta diupayakan untuk memiliki jaminan pensiun yang akan dipotong dari gaji setiap pegawai.

 

Kepala BKPSDM Kota Bima, A. Wahid dalam laporannya menyampaikan, PPPK yang dilantik ini adalah formasi tahun 2023 sebanyak  613 orang. Mamun yang melakukan verifikasi ulang sebanyak 612.  (red)

Senin, 01 April 2024

Viral Video TKW Asal Dompu Mengaku Dianaiya Majikan, Minta Pulang

TKW
TKW asal Dompu, Nurul Huda Azis setelah berhasil dievakuasi dari rumah majikannya oleh petugas pasca viedonya viral, Minggu (31/3)
 

bimanews.id-Viral video seorang Tenaga Kerja Wanita (TKW) asal Dompu, sambil menangis menceritakan kisah pilu dialaminya selama bekerja di Oman. Perempuan yang diketahui bernama Nurul Huda Azis asal Kelurahan Kandai Satu, Kecamatan Dompu, Kabupaten Dompu ini mengaku sering dianiaya majikannya.

Perempuan berusia 36 tahun ini meminta videonya dibagikan supaya viral. Ia pun mengaku sudah tidak tahan lagi dan ingin pulang.

“Saya sering dikeroyok, bahkan sempat ingin keluar dari rumah (majikan) karena gak tahan dianiaya, tapi dilarang oleh suami majikan,” tutur Nurul dalam video tersebut sembari meneteskan air mata.

Atas peristiwa tak menyenangkan yang dialaminya, Nurul berharap bantuan sesama TKI di Oman agar bisa dikeluarkan di rumah tersebut.

“Mohon bantuan teman-teman yang bekerja di Oman untuk keluarkan saya di rumah ini,” harapnya. 

Plt. Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi (Disnakertrans) Kabupaten Dompu, Miftahul Suadah membenarkan TKW bernama Nurul Huda Azis dianiaya majikannya di Oman. Pihaknya sudah menemui langsung keluarga Nurul di Kelurahan Kandai Satu bersama Unit Perlindungan Perempuan dan Anak (PPA) Polres Dompu.

“Sudah kita klarifikasi, bahkan komunikasi langsung dengan bersangkutan (Nurul Huda),” kata Kepala Disnakertrans Dompu, Miftahul Suadah, Senin (1/4).

Disnakertrans telah bersurat ke BP2MI dan sejumlah pihak terkait. Alhasil, sehari setelah viral di Medsos, keberadaan Nurul berhasil ditemukan dan dievakuasi pihak Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI).

“Video Nurul viral pada Sabtu (30/3), Keesokan hari berhasil ditemukan. Setelah diamankan dari rumah majikan, Nurul diamankan ke hotel setempat untuk persiapan pemulangan,” bebernya.

Miftahul Suadah mengatakan, Pemkab Dompu berterima kasih kepada semua pihak yang sudah membantu penanganan kasus tersebut. Proses pemulangan Nurul dibantu oleh Kementerian Luar Negeri RI, KBRI Kesultanan Oman, BP2MI dan pihak-pihak terkait lainnya. Ia berharap tak ada lagi kasus serupa yang menimpa tenaga kerja di luar negeri.

Setelah proses administrasi pemulangan selesai, Nurul lalu dijadwalkan kembali ke tanah air. Rencananya, dia akan diterbangkan dari Oman dengan pesawat Oman Air ke Indonesia hari ini, Senin (1/4).

“Hari ini dia akan tiba di Indonesia. Setelah itu dari Jakarta ke Lombok, pemulangannya akan difasilitasi oleh BP2MI,” jelasnya.

Miftahul mengatakan, Nurul Huda merupakan TKW atau Pekerja Migran Indonesia (PMI) yang sudah cukup lama merantau di luar negeri. Pertama kali merantau pada tahun 2015, dan sudah tiga kali pindah majikan.

Di negara tersebut, Nurul Huda bekerja sebagai asisten rumah tangga. Kemudian selama itu ia tak pernah kembali ke kampung halamannya di Kelurahan Kandai Satu Kabupaten Dompu.

“Berangkatnya jadi TKW sejak 2015, selama ini belum pernah pulang kampung,” pungkasnya. (red)

 

Kakek Kebal Tak Mempan Dibacok, Rebut Parang Balik Bacok Penyerang

ilustrasi
Ilustrasi
 

bimanews.id-Mustakim, 42 tahun, warga Desa Parado Wane, Kecamatan Parado Kabupaten Bima harus dilarikan ke rumah sakit dengan luka bacok di sekujur tubuh. Korban diduga dibacok AK, kakek 62 tahun, warga satu desa dengan korban. Peristiwa berdarah itu terjadi Senin pagi (1/4).

Kapolsek Parado Ipda Yakub menceritakan, kejadian itu bermula saat korban pulang dari kebun. Saat jalan pulang  korban berpapasan dengan pelaku di So (Kawasan) Wuwu, Desa Parado Wane.

"Di situ pelaku menegur korban karena menebang pohon di hutan tutupan negara," tutur Kapolsek.

Korban tidak terima ditegur. Korban lantas mencabut parang, lantas membacok pelaku, namun tidak mempan. Pelaku berhasil merebut parang tersebut, dengan parang itu pelaku membacok korban berkali-kali.

"Kejadian tersebut dilihat beberapa orang warga lewat. Teriakan mereka didengar warga lain. Selanjutnya, warga membawa korban ke Puskesmas untuk mendapatkan perawatan," jelasnya.

Karena kondisinya cukup parah, korban dirujuk ke RSUD Bima. Setelah membacok korban, pelaku menyerahkan diri ke Polsek Parado. Selanjutnya Babinsa dan Babinkamtibmas mendatangi TKP untuk mengamankan situasi.

"Babinsa dan Babinkantibmas memberikan imbauan kepada pihak keluarga korban agar tenang, tidak mudah terpancing atau terprovokasi atas kejadian itu. Menyerahkan sepenuhnya penanganan kasus tersebut pada pihak kepolisian," pungkasnya. (red)

Siapkan Kebutuhan Warga Menyambut Lebaran, Pemkot Buka Pasar Ramadhan

Alwi
Asisten I Setda Kota Bima, Alwi Yasin membuka pasar ramadhan bertempat di Pasar Ama Hami Kota Bima, Mingu (31/3)
 

bimanews.id-Telah menjadi agenda tahunan, sepekan menjelang lebaran Pemerintah Kota Bima menggelar pasar ramadhan. Menyediakan barang kebutuhan masyarakat dalam menyambut lebaran.

Pasar lebaran tahun 1445 Hijriyah ini bertempat di Pasar Ama Hami, dibuka Asisten I Setda Kota Bima, Alwi Yasin didampingi Kepala Dinas Koperindag, H Tafsir HA Majid, Minggu (31/3).

‘’Pasar lebaran rutin dilaksanakan setiap tahun oleh Pemerintah Kota Bima, menyediakan barang kebutuhan warga menyambut lebaran, sekaligus mendukung Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) di Kota Bima,’’ kata Alwi Yasin.

Dikatakan, Pasar Ramadhan sebagai sarana untuk memperkuat ekonomi lokal. Sebagai wadah bagi para pedagang UMKM memperluas jangkauan pasar dan meningkatkan penjualan menjelang lebaran.

Diharapkan pemerintah daerah,  UMKM  dan masyarakat menjalin kerjasama dengan baik dalam membangun perekonomian yang inklusif dan berkelanjutan.

“Saya senang para pedagang dan pengunjung yang hadir menyambut baik kegiatan ini. Kita berharap pasar Ramadhan dapat menjadi stimulus bagi pertumbuhan ekonomi dan menciptkan manfaat yang nyata bagi seluruh komunitas di Kota Bima,” harapnya. (red)

 

 

KPU RI Launching Pilkada Serentak 2024

Pilkada
Ketua KPU Kabupaten Bima, Ady Supriadin (tiga dari kiri) foto bersama saat rapat koordinasi dan launching Pilkada serentak tahun 2024 di area Candi Prambanan, Bali, Minggu (31/3) (foto: KPU Kabupaten Bima)
 

bimanews.id-Pelaksanaan tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 resmi dilaunching KPU RI, Minggu (31/3) malam di area Candi Prambanan. Ketua KPU Kabupaten Bima, Ady Supriadin bersama Sekretaris, Ilham menyaksikan langsung kemeriahan peluncuran Pilkada yang melibatkan KPU Provinsi dan KPU Kabupaten dan Kota seluruh Indonesia.

Launching Pilkada serentak 2024 diawali  kegiatan Rapat Koordinasi (Rakor) pembahasan pelaksanaan Pilkada di Hotel Alana Yogyakarta. Rangkaian kegiatan berlangsung sejak 30 Maret hingga 1 April 2024.

Ketua KPU Kabupaten Bima Ady Supriadin mengatakan, saat launching itu Ketua KPU RI Hasyim Asy’ari menyampaikan terima kasih kepada seluruh jajaran penyelenggara karena telah melaksanakan Pemilu 2024.

Selain konsolidasi, evaluasi, dan penyiapan pertanggungjawaban Pemilu serentak 2024, Hasyim juga mengimbau seluruh jajaran agar mulai fokus pada tahapan pilkada yang sudah berjalan sekarang.

‘’KPU provinsi dan kabupaten/kota dapat menyosialisasikan tahapan Pilkada Serentak 2024 kepada masyarakat,’’ arahnya.

Terkait dukungan dalam penyelenggaraan tahapan Pilkada, KPU akan lakukan penyesuaian nomenklatur sebagai bentuk evaluasi terhadap penataan organisasi dengan adanya penambahan formasi PNS dan PPPK.

Untuk anggaran, agar melaporkan seluruh dana hibah yang sudah diterima dari pemerintah daerah kepada biro keuangan. Memisahkan pengelola keuangan Pemilu dan Pilkada serta melaksanakan seluruh program Pilkada sesuai petunjuk teknis KPU. (red)

 

Minggu, 31 Maret 2024

Buka Puasa Bersama, Pj Wali Kota Ajak Pertebal Iman, Perbanyak Amal

Pj
Pj. Wali Kota Bima, H Muhammad Rum saat memberikan sambutan pada acara buka pusa bersama di kediamannya, Minggu (31/3)
 

bimanews.id-Pemerintah Kota Bima gelar acara buka puasa bersama di kediaman Pj. Wali Kota Bima, jln. Ir Sutami, Kelurahan Rabadompu Barat, Kecamatan Rasanae Timur, Kota Bima, Minggu (31/3). Hadir pada acara tersebut Sekda Kota Bima, staf ahli wali kota, Asisten, pimpinan OPD, Camat, Lurah, Ormas, nsan pers serta sejumlah tokoh masyarakat perwakilan tiap kelurahan

Pj. Wali Kota Bima, H Mohammad Rum mengatakan, diakhir bulan ramadhan dimanfaatkan untuk menggapai ridho Allah SWT, dengan cara memaksimalkan ibadah dan amalan.

"Marilah berlomba menggapai ridho Allah SWT serta mempertebal keimanan dan memperbanyak amal," kata H. Rum di pada acara Bukber.

Diakhir arahannya, HM Rum berharap bulan ramadhan dijadikan sebagai momentum mendekatkan diri kepada Allah SWT dan meningkatkan kualitas ibadah. Mempererat rasa persaudaraan dan memupuk tali silaturrahim antar pejabat lingkup Pemerintah Kota Bima dan masyarakat.

“Semoga kita semua dapat meraih keberkahan bulan ramadhan serta meningkatkan kualitas spiritual dan keimanan kita," harapnya.(red)

Sabtu, 30 Maret 2024

Ad Placement

Kota Bima

Bima

Dompu