Turnamen Sepakbola Galaxi Cup, STKIP Yapis Lolos Semifinal - Bima News

Senin, 20 September 2021

Turnamen Sepakbola Galaxi Cup, STKIP Yapis Lolos Semifinal

Sepakbola
SQUAD: Manajer tim STKIP Yapis, Zen Sulaiman, Official Muhammad,Pelatih Andi,  Asisten Pelatih Anwar dan Sandi foto bersama denganpara pemain usai memetik kemenangan atas PS Sambar pada turnamen Galaxi Cup di Lapangan Brimob.

BimaNews.id, BIMA-Tim STKIP Yapis Dompu memastikan satu tiket empat besar event bergengsi Galaxy Cup se Pulau Sumbawa 2021. Keberhasilan club yang baru beberapa bulan dibentuk ini, setelah melumat PS Sambar Bima dengan skor 2-0.

Di babak perempat final, STKIP Yapis akan menjamu juara bertahan Galaxy Bima, Selasa (21/9). Sebagai tim promosi, tim di bawah asuhan manajer, Zen Sulaiman ini siap menghadapi Galaxy.

Pada laga melawan PS Sambar yang berlangsung di Lapangan Brimob, Sabtu (18/9), STKIP Yapis tampil garang. Andi Cs berhasil mempermalukan PS Sambar dengan skor akhir 2-0.

Babak pertama, jual beli serangan kedua tim saling mendominasi. Beberapa peluang emas yang diciptakan gagal berbuah gol. Hingga pluit panjang paruh waktu, skor imbang kosong-kosong.

Di awal babak kedua, kedua tim berusaha mencuri gol dengan saling menyerang.  Namun keberuntungan berpihak pada STKIP Yapis. Di menit ke 60, STKIP Yapis membuka keunggulan melalui Fajrin, nomor punggung 9. Gol indah itu tercipta dari asist Doa, gelandang.

Meski sudah unggul, STKIP Yapis terus melancarkan serangan. Alhasil, di menit ke 85, STKIP Yapis berhasil memperjauh ketertinggalan. Memanfaatkan tendangan bola mati, Andi, captain nomor punggung 4 berhasil mengarahkan bola ke sudut kanan mistar gawang.  Bola sempat ditepis, namun loncatan kiper PS Sambar tidak mampu menahan bola dengan sempurna.  Skor 2-0 bertahan hingga pulit panjang dibunyikan.

Pada laga tersebut, merupakan kemenangan ke empat STKIP Yapis di Galaxy Cup secara beruntun. Dengan 17 gol tercipta dan kebobolan 4 gol.

Manajer dan official tim mengaku optimis untuk memperebutkan tiket final lawan Galaxy Bima. Dengan komposisi pemain yang didominasi pemain muda berbakat, siap tampil maksimal.

“Berbekal latihan rutin dan asupan materi, strategi serta pengalaman dari Coach (pelatih) berlisensi, kami optimis menang. Walaupun Galaxy adalah lawan yang kuat,” tegas Manager Tim STKIP Yapis, Zen Sulaiman.

Galaxy kata dia, salah satu tim terkuat di kompetisi ini. Kandidat juara. Selain sebagai juara bertahan, Galaxy juga memiliki materi pemain yang komplit. Pola serangan dan bertahan yang terstruktur.

“Galaxy adalah club dengan mental juara yang tinggi,” katanya.

Galaxy sebagai tuan rumah kata dia, juga harus diwaspadai. Namun, hal itu tidak bisa dijadikan beban. Apalagi pesimis. Karena, di dunia sepakbola tidak ada yang bisa prediksi. Tidak ada yang tidak mungkin.

“Galaxy memang unggul segala lini dibanding STKIP Yapis Dompu yang baru dibentuk. Tapi, dengan izin Allah SWT kami bisa menang,” pungkasnya. (jw)

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda