Habiskan Anggaran Rp 4,9 Miliar, Masjid Nur Latif Pemkot Sudah Bocor, Sebagian Keramik Dibongkar - Bima News

Rabu, 09 Juni 2021

Habiskan Anggaran Rp 4,9 Miliar, Masjid Nur Latif Pemkot Sudah Bocor, Sebagian Keramik Dibongkar

 

Keramik
Pekerja sedang membongkar keramik Masjid Nur A Latif Pemkot Bima yang retak maupun yang terbuka untuk diganti, Rabu (9/6) 

BimaNews.id, KOTA BIMA-Bangunan Masjid Nur A Latif di Kantor Pemerintah Kota Bima yang dibangun akhir tahun 2019 lalu, kini diperbaiki. Atap masjid sudah bocor kemudian, lantai keramik terlihat retak dan rusak. Dinding masjid  berjamur.

Padahal pembangunan masjid tersebut  telah menghabiskan dana APBD Kota Bima tahun 2019 sebesar Rp 4,9 Miliar. Dikerjakan CV Bone Jaya.

Rabu (9/6) pagi, sejumlah staf Bagian Umum Setda Kota Bima diawasi langsung oleh Kabag H Imran, sedang membuka sejumlah keramik yang sudah retak dan tidak lengket lagi dengan lantai.

Kabag Umum yang ditanya kaitan dengan kondisi Masjid tersebut, membenarkan adanya kerusakan keramik dan atap bocor.

"Iya atapnya juga bocor, bukan saja keramik," jawabnya.

Imran sendiri mengaku, Bagian Umum tidak memiliki kewenangan untuk memperbaiki bangunan masjid tersebut. Apa yang mereka lakukan hanya sebagai bentuk kepedulian. (tin)

 

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda