Tuntaskan Problem Air Bersih , Bupati dan Wabup Dompu Tinjau Pipa PDAM di Sungai Nae - Bima News

Selasa, 30 Maret 2021

Tuntaskan Problem Air Bersih , Bupati dan Wabup Dompu Tinjau Pipa PDAM di Sungai Nae

Salat

Bupati Dompu Kader Jaelani dan Wakil Bupati Dompu H Syahrul Parsan ST MT menunaikan ibadah salat Ashar di pinggir sungai saat meninjau perpipaan PDAM Dompu.

  

BimaNews.id,DOMPU-Layanan Perusahaan Air Minum (PDAM) dikeluhkan warga. Pasalnya, dalam beberapa bulan terakhir, penyaluran air ke pelanggan sering macet.

Kondisi tersebut direspon cepat Bupati Dompu Kader Jaelani dan Wakil Bupati Dompu H Syahrul Parsan ST MT. Dua petinggi di Bumi Nggahi Rawi Pahu itu langsung meninjau kondisi perpipaan PDAM di Sori (Sungai) Nae, beberapa hari lalu.

Pada peninjauan itu Bupati dan Wakil Bupati didampingi sejumlah pejabat dan komunitas motor trail. Bupati dan Wakil Bupati juga menyempatkan diri untuk salat ashar berjamaah di atas bebatuan tengah sungai.

Kabag Prokopim Setda Dompu Muhammad Iksan SST MM mengatakan, Bupati dan Wakil Bupati Dompu berkomitmen menuntaskan problem air bersih Kota Dompu dengan melakukan pembenahan disegala sektor. Baik hulu, hilir maupun kelembagaan perusahaan plat merah tersebut.

"Penuntasan air bersih jadi salah satu komitmen Bupati dan Wakil Bupati pasca dilantik," jelasnya.

Di bagian hulu jelas Iksan, akan dilakukan proses penanaman dan penghijauan serta perubahan tata letak bangunan pengambilan air atau intake. Pipa penyaluran air yang semula melewati badan sungai, akan dipindahkan ke sisi kanan bendungan. Sehingga pipa yang sering putus diterjang banjir, tidak terjadi lagi.

"Bupati menginginkan jalur pipa harus dialihkan ke sisi kanan bendungan. Sehingga kerusakan pipa akibat banjir tidak terjadi lagi," jelasnya.

Kemudian di wilayah hilir sebut Iksan, akan ditambah sekitar 3 bak praset untuk menyaring endapan sedimentasi, mengurangi tingkat kekeruhan.Termasuk mengurangi penggunaan zat kimia, baik tawas maupun kaporit.

"Setelah itu, membangun komunikasi intens dengan masyarakat Desa Karamabura dan O'o, agar pekerjaan pemasangan dan pergantian pipa baru dapat dilaksanakan secepatnya," pungkas Iksan. (jw)

 

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda